Selasa, 27 September 2011

bengbeng berhadiah

di suatu hari skitar bulan maret 2008
saat itu aku baru selesai makan malam dengan beberapa temanku, mungkin skitar 6 orang, aku memutuskan membeli sebuah beng-beng seharga 1500 di suatu warung dekat situ. di dalam kotaknya hanya terdapat 5 buah, aku langsung mengambilnya sendiri. ya, aku memang tau bahwa terkadang ada hadiah di balik kemasan beng-beng. setelah kubuka, aku perhatikan bagian dalamnya ternyata ada tulisan gratis 1 beng-beng.

akupun kembali ke warung tersebut, dan mengambil 1 beng-beng lagi sebagai hadiah dengan menukarkan bungkusan tadi. ku berikan beng-beng itu sebagai hadiah ke salah satu temanku. dia langsung membukannya dan juga langsung mengecek bagian dalamnya. ya, tanpa diduga kami beruntung lagi, mendapatkan 1 buah beng-beng. lagi-lagi kembali ke toko tersebut, dan menukarnya kembali dengan beng-beng yang baru.

aku mengambilnya lagi dari kotak yang kondisinya tinggal tersisa 3 buah. kuberikan juga pada temanku yang lain, uniknya kami dapat lagi, namun kali ini hanya 1000 rupiah. kami kembali dan dengan menambahkan 500 lagi untuk mendapatkan beng-beng yang baru.

kuambil 1 dari 2 yang tersisa. kuberikan lagi pada temanku yang belum dapat beng-beng, ternyata oh ternyata, kami masih mendapatkan 1000 rupiah lagi, kami tukar lagi dengan tambahan 500 untuk mengambil beng-beng terakhir.

kuambil beng-beng terakhir disana, tetap kuberikan pada temanku yang belum merasakan, ternyata di beng-beng yang terakhir ini tidak ada hadiahnya. baguslah,, karena memang stok beng-beng disana pun sudah habis. sungguh sulit dipercaya tapi ini benar terjadi.

jadi kami mendapatkan 5 beng-beng hanya dengan 2500 rupiah, bayangkan apa yang terjadi kalau sejak awal yang terambil adalah beng-beng yang tidak berhadiah? pastinya cerita ini tidak pernah ada....

Tidak ada komentar: